Sunday, 15 June 2014

Topografi Kabupaten Kebumen

Selamat sore, kali ini aku mau bahas Kebumen dari sisi penampakannya dari satelit yang menggunakan gelombang radar untuk merekam datanya.
Data ini di ambil dari http://dwtkns.com/srtm/
Pada gambar terlihat kenampakan topografi Kebumen, namun masih belum terlalu jelas. Nah, untuk itu aku mencoba melakukan editing dengan menggunakan QGIS untuk memperoleh kenampakan topografi yang lebih jelas. Dan hasilnya ada di bawah ini, merupakan sajian dengan pengaturan roughness
Berdasarkan gambar di atas, terlihat bahwa topografi Kebumen bervariasi, dari dataran rendah hingga bukit. Persentasenya kurang lebih rata, setengah bagian dataran rendah dan setengahnya lagi daerah berbukit (khususnya Kebumen sebelah utara). Dari data ini dapat dilakukan analisis yang lebih mantap lagi, maksudnya yang lebih mendalam. Misalnya untuk evakuasi saat ada bencana alam, eksplorasi wisata alam, maupun untuk dasar pembangunan daerah. Sementara itu, gambar di bawah ini merupakan sajian ketinggian dengan kontur.


Friday, 6 June 2014

Wawancara

Suatu saat anda mendaftar untuk bekerja di sebuah perusahaan. Seleksinya pastilah tidak mudah. Namun, anda berhasil sampai tahap wawancara.
Pada tahap ini anda diwawancarai oleh perwakilan dari perusahaan itu. Wawancara berjalan seperti wawancara pada umumnya. Tibalah waktunya pengumuman, saat diumumkan anda diterima di perusahaan itu.
Anda sudah menjadi bagian dari perusahaan, kemudian menjalani hari-hari di perusahaan itu. Suatu saat anda sadar, bahwa orang yang mewawancarai anda adalah petinggi di perusahaan itu.

That's just how I fell
Analogi

Pesan : "Berikan yang terbaik dalam kondisi apapun!"

Thursday, 5 June 2014

Donor Darah

Akhirnya, setelah hampir dua tahun bisa juga donor darah lagi, dapat kartu donor. Donor darah pertama itu saat Class Meeting SMA tahun 2012. Di Jogja sebenarnya sudah pernah mencoba donor. Pas pertama mau donor di Jogja itu ga lolos HB. Habis itu ga lolos tensi. Nah yang ini alhamdulillah bisa donor. Jadi, perlu diketahui bahwa alur untuk mendonor yaitu,
1. Datang ke unit pelayanan transfusi darah (rumah sakit, PMI, dll)
2. Mengisi blangko
3. Menjalani tes folongan darah dan kadar HB (yang diperbolehkan adalah yang di atas 12.5)
4. Menjalani tes tekanan darah (tekanan darah yang terlalu rendah tidak dianjurkan untuk mendonor)
5. Proses transfusi
6. Selesai
Menurut beberapa artikel yang pernah ku baca, donor darah itu menyehatkan. Karena tubuh kita akan memroduksi darah baru yang segar.
#CMIIW

Monday, 2 June 2014

Peta Pariwisata Kabupaten Kebumen

Dalam dunia pariwisata peta memegang peranan penting untuk menunjukkan lokasi suatu pariwisata sehingga memudahkan dalam pencarian oleh wisatawan. Selain itu peta pariwisata juga memberikan informasi tambahan terkait stasiun pengisian bahan bakar, rumah makan, dan lain-lain yang akan memfasilitasi wisatawan selama perjalanan. Peta pariwisata juga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk mengunjungi suatu daerah. Itulah mengapa perlu dibuatnya peta pariwisata.
Gambar di bawah ini merupakan salah satu hasil dari tugas Kartografi II. Mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam hal penulisan dan penempatan dan aturan Kartografi lainnya.
Peta Pariwisata Kabupaten Kebumen