Sunday, 29 March 2015

Samudera Hindia "Jalan Indonesia Menuju Poros Maritim Dunia"

Indonesia merupakan negara yang memiliki wilayah strategis. Terletak diantara dua benua (Asia dan Australia) dan dua samudera (Pasifik dan Hindia). Hubungan Indonesia dengan kedua benua tersebut baik hingga adanya banyak kerja sama baik bilateral, maupun multilateral. Namun, untuk pemanfaatan samuderanya sendiri Indonesia masih terlalu fokus pada wilayah laut yang masuk pada samudera Pasifik. Sementara itu, untuk pengelolaan kawasan laut yang berbatasan dengan Samudera Hindia, Indonesia  masih kurang. Padahal Samudera Hindia memiliki potensi yang besar yang dapat membantu dalam mewujudkan cita-cita Indonesia sebagai poros maritim dunia.


Sunday, 22 March 2015

Ekosistem Pesisir

Ekosistem merupakan suatu daerah yang memungkinkan adanya hubungan antara komponen biotik dan abiotik. Sementara itu, pesisir merupakan daerah yang masih terpengaruh daratan maupun lautan. Jadi ekosistem pesisir dapat dikatakan sebagai suatu daerah tempat berlangsungnya interaksi komponen biotik dan abiotik yang terpengaruh daratan dan lautan. Ini yang membedakan dengan ekosistem lainnya yang hanya dipengaruhi daratan atau lautan saja. Ekosistem pesisir diantaranya ekosistem estuari, ekosistem mangrove, ekosistem lamun (seagrass), dan ekosistem terumbu karang.


Sunday, 15 March 2015

Struktur Pesisir Kabupaten Kebumen

Kebumen merupakan Kabupaten yang terletak di Jawa Tengah. Kebumen berbatasan dengan lima Kabupaten lainnya yaitu, Purworejo dan Wonosobo di sebelah timur, Banjarnegara di sebelah utara, Banyumas dan Cilacap di sebelah barat. Sementara itu, di sebelah selatan, Kebumen berbatasan langsung dengan Samudera Hindia. 



Saturday, 7 March 2015

Indonesia Menuju Poros Maritim Dunia

Kebijakan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia bermula dari Visi Presiden Jokowi dalam kampanyenya. Karena itu Indonesia harus mengusahakan sebaik mungkin demi terwujudnya visi itu. Memang ada banyak peluang bagi Indonesia untuk mewujudkan itu. Namun, di mana ada peluang pasti akan ada tantangan yang harus dihadapi. Pada tulisan ini penulis akan mencoba menjabarkan beberapa peluang dan tantangan itu.

Berbicara tentang peluang, Indonesia mungkin dapat dikatakan dengan negara yang paling beruntung. Kenapa begitu?

Gambar 1. Peta Dunia